Karena tidak ingin menyaksikan sifat anak dan menantunya, dia memutuskan keluar desa membangun sebuah rumah untuk anak dan menantunya. Setelah rumah selesai dibangun dia memerintahkan anak dan menantunya pindah kerumah tersebut. Pada malam hari setelah pindah kerumah baru tersebut, anak dan menantunya tiba-tiba dengan baju tidur yang berantakan lari pulang kerumahnya, mengatakan dirumah baru mereka ada hantu, mereka tidak berani kembali kerumah tersebut. Rumah baru tersebut sekarang menjadi rumah kosong, hendak dijual juga tidak ada yang berani beli, sehingga membuat pria marga Hu tersebut hatinya sangat risau.
Tidak berapa lama kemudian pria marga Hu tersebut karena sakit hati, risau menjadi jatuh sakit dan akhirnya meninggal dunia, setelah dia meninggal istrinya juga menyusul meninggal dunia, akhirnya anak dan menantunya merasa bebas, pada awalnya mereka berdua merasa sangat bahagia, menghambur-hamburkan uang warisan orangtuanya untuk berfoya-foya, berjudi.
Keadaan ini tidak berlangsung lama, harta peninggalan orang tuanya segera habis dihamburkan mereka berdua, selain rumah warisan orangtua yang mereka tinggali sekarang, satu-satunya harta mereka yang tersisa adalah rumah yang berhantu, tetapi rumah berhantu siapa yang berani beli, dikasih tinggal gratis juga tidak ada yang mau.
Akhirnya mereka pergi ke tukang ramal, bertanya kepada tukang ramal tersebut, tukang ramal tersebut mengatakan kepada mereka, asalkan rumah hantu tersebut ada yang tinggal maka nasib mereka akan berubah.
Tidak berapa lama kemudian, di desa mereka datang sepasang suami istri yang sedang mengungsi, mereka sedang mencari tempat untuk beristirahat, setelah pasangan Hu mendengar kabar tersebut segera mencari pasangan pengungsi tersebut dan berkata menyuruh pasangan ini tinggal dengan gratis di rumahnya yang berhantu tersebut.
Pasangan pengungsi yang bermarga Wang ini walaupun takut, tetapi karena tidak mempunyai uang dan tidak mempunyai tempat tinggal akhirnya setuju tinggal dirumah yang berhantu tersebut. Pada malam hari sewaktu berada ditempat tidur istri marga Wang merasa ketakutan, suaminya walaupun takut tetapi dia berkata kepada istrinya untuk membesarkan hati istrinya dan dirinya sendiri, "Tidak usah takut, kita tidak berbuat salah, tidak usah takut kepada hantu." Walaupun berkata demikian didalam hatinya merasa ketakutan, sejak kecil sampai dewasa dia belum pernah melihat hantu, dia merasa seluruh tubuhnya merinding.
Ketika sedang berkata demikian, beranda rumah yang tadinya sepi tiba-tiba angin bertiup dengan kencang, "Hantunya sudah datang." Istrinya berkata dengan ketakutan, walaupun pria marga Wang ini ketakutan dia tetapi bersikap pemberani di depan istrinya, tiba-tiba dia mendengar percakapan yang berasal dari jendela kamarnya, "Akhirnya kita menemukan penghuni rumah yang sebenarnya, sekarang kita sudah bisa pergi dari rumah ini dan melapor."
"Apakah kita perlu beritahu kepada keluarga ini?" tanya yang seorang lagi, "Oh jangan, tampang kita yang menyeramkan ini bisa membuat penghuni rumah ini ketakutan, nanti kita akan disalahkan oleh raja neraka." "Baiklah, kalau begitu kita segera tinggalkan tempat ini pergi melapor."
Setelah beberapa saat kemudian keadaan menjadi sepi, angin sudah tidak ada lagi, kedua pasangan marga Wang ini merasa heran mereka tidak mengerti arti percakapan kedua hantu tersebut yang mengatakan bahwa dia adalah pemilik rumah ini, mereka tidak mengerti apa maksudnya? Mereka semalaman tidak bisa tidur.
Keesokan harinya, pagi-pagi rumah mereka sudah didatangi sekelompok penduduk desa yang ingin melihat keadaan pasangan marga Wang ini, ada yang berkata, "Mereka berdua pasti ketakutan, mana ada orang yang tidak takut kepada hantu?" ada yang berkata, "Pasti mereka sudah lari tengah malam?" "Apakah mereka sudah mati ketakutan?" Mereka sibuk bergunjing, pada saat ini sepasang suami istri marga Wang ini keluar dari rumahnya, mereka semua mengerumuni pasangan ini bertanya apa yang terjadi? Pasangan ini dengan tersenyum berkata, mulai sekarang kami akan tinggal disini, dia mengharapkan para tetangganya dapat membantu dan menerima mereka.
Pada siang hari, ketika pasangan ini sedang membersihkan rumah, mereka melihat ada sebuah kantongan didalam kantongan ini berisi emas, karena merupakan orang yang jujur, pasangan ini lalu berunding, emas tersebut bukan milik mereka pasti ini milik marga Hu, mereka segera mengembalikannya kepada pasangan marga Hu.
Sedangkan pasangan marga Hu merasa gembira, karena rumah mereka yang berhantu ini sekarang sudah ada yang menempati, seperti yang dikatakan oleh peramal, nasib mereka segera akan berubah. Pada saat ini pasangan marga Wang sampai dirumah mereka, menyerahkan sebuah bungkusan yang berisi emas katanya mereka temukan dirumah tersebut, setelah pasangan Wang pulang, mereka dengan gembira membuka bungkusan itu melihat didalamnya berisi beberapa potong batu, mereka menjadi marah, lari kerumah pasangan Wang dengan marah melemparkan bungkusan itu didepan suami istri Wang berkata, "Kami tidak ingin bungkusan ini, ini bukan milik kami." Lalu dengan marah meninggalkan pasangan Wang tersebut yang berdiri disana kebingungan.
Pada malam hari, pria marga Wang ini bermimpi, ayahnya yang sudah meninggal datang dan berkata kepadanya, "Anakku, kejadian tadi siang saya melihatnya dengan jelas, jangan bersedih, emas tersebut memang milik kalian, kalian terima saja." Pria Wang tidak mengerti bertanya kepada ayahnya kenapa bisa begitu? Ayahnya lalu bercerita dengan panjang lebar kejadian yang menimpa dirinya.
Saya bermarga Wang memiliki teman bermarga Hu, sewaktu muda adalah dua orang sahabat baik, kami berdua bersama-sama membuka usaha, usaha kami sangat sukses, tetapi karena pria marga Hu adalah seorang yang licik, tamak dan jahat, akhirnya dia menipu dan mengambil semua harta marga Wang, saya menjadi bangkrut, karena sedih akhirnya sakit keras dan meninggal, tidak berapa lama kemudian ibumu juga menyusul meninggal, ini adalah sebuah tragedi yang terjadi di keluarga kita.
Kamu sedari kecil hidup sebatang kara namun rajin bekerja, saat kehidupan sudah mulai membaik, terjadi musibah di desa tempat tinggal kita dan akhirnya mengungsi ke desa ini dan menemukan putra keluarga marga Hu yang memberi tempat tinggal gratis yaitu rumah ini.
Rumah dan emas ini semua adalah harta yang direbut dari keluarga kita, sekarang kalian sudah mendapat kembali semua harta ini, jangan ditolak lagi, ini semua memang seharusnya milik kalian sebagai anak dan menantu saya."
Pria Wang setelah mendengar penjelasan ayahnya dalam mimpi, segera mengerti apa yang terjadi.
Pasangan marga Wang ini akhirnya menetap didesa tersebut, mereka berdua dengan harta yang dimiliki dan bekerja dengan rajin, sering membantu penduduk desa, mereka juga membantu pasangan marga Hu yang akhirnya berubah menjadi rajin dan bekerja keras mencari nafkah. (*)
http://yinnihuaren.blogspot.com
Email dari: Hui Tek - Pontianak