KISAH | TIONGHOANEWS


Selamat datang berkunjung dalam situs blog milik warga Tionghoa Indonesia. Disini kita bisa berbagi berita tentang kegiatan/kejadian tentang Tionghoa seluruh Indonesia dan berbagi artikel-artikel bermanfaat untuk sesama Tionghoa. Jangan lupa partisipasi anda mengajak teman-teman Tionghoa anda untuk ikutan bergabung dalam situs blog ini.

Sabtu, 19 Maret 2011

MATA AIR GILA

Dahulu ada sebuah Negara, seluruh penduduk negara itu menderita penyakit gila, mereka setiap hari berteriak, tertawa, menangis, melakukan semua hal yang tidak masuk akal, mengapa bisa demikian?

Rupanya dinegara ini ada sebuah sumur yang bermata air gila, setiap orang yang meminum air sumur ini akan berubah menjadi gila. Hanya raja sendiri di negara ini yang tidak gila, karena seluruh penduduk meminum dari sumber air gila ini sehingga mereka semuanya berubah menjadi gila.

Alasan raja negara ini tidak menderita penyakit gila adalah karena hanya dia sendiri yang tidak meminum dari sumur air gila, raja mempunyai sumur tersendiri yang hanya dia sendiri yang minum. Karena seluruh penduduk negara ini menderita penyakit gila, dimata mereka raja yang normal ini malahan dianggap menderita suatu penyakit. Oleh sebab itu mereka mendiskusikan bagaimana cara mengobati “penyakit” rajanya. Mereka bergiliran mengobatinya, ada yang memakai akupuntur, obat-obat herbal, berdoa, memaksanya memakan berbagai macam obat segala cara telah dilakukan tetapi “penyakit” raja tetap tidak sembuh. Karena tidak tahan disiksa oleh mereka akhirnya raja pergi ke sumur sumber air gila meminum air gila.

Setelah raja meminum air gila, segera mendapat penyakit gila, dan berubah menjadi orang gila. Akhirnya seluruh penduduk negara ini dari atas ke bawah dari raja sampai rakyat jelata semuanya terdiri dari orang gila, dari orang dewa sampai anak-anak melakukan hal yang tidak masuk akal, semua orang hidup dengan gembira setiap hari tertawa tanpa memikirkan yang lain.

Sumur mata air gila ini menceritakan kepada kita, hidup diantara orang gila, seorang yang mempunyai pikiran sehat dan prilaku yang normal jika ingin mempertahankan prinsipnya yang benar berada dalam lingkungan hidup orang-orang yang memutar balikkan fakta yang putih bisa berubah menjadi hitam, yang hitam bisa berubah menjadi putih betapa sulitnya.

Disisi lain cerita sumur mata air gila pada suatu waktu ketika dewa turun dari langit terjadi gempa bumi yang menyebabkan pudarnya kekuatan sihir dari sumur mata air gila ini. Ketika semua orang perlahan-lahan pulih, akhirnya mereka benar-benar menyadari apa itu penyakit dan apa itu normal. Mereka lalu meninggalkan pesan dan catatan yang memperingatkan kepada keturunan mereka bahwa kekuatan sihir yang jahat tidak akan abadi. Kebenaranlah yang akhirnya akan menang. [Chen Mei Ing]

ARTIKEL YANG BERKAITAN

Mari kita dukung kiriman artikel-artikel dari teman-teman Tionghoa, dengan cara klik "SUKA" dan teruskan artikel kesukaan Anda ke dalam facebook, twitter & googleplus Anda.

TERBARU HARI INI

ARTIKEL: INTERNASIONAL

ARTIKEL: BUDAYA

ARTIKEL: KEHIDUPAN

ARTIKEL: KESEHATAN

ARTIKEL: IPTEK

ARTIKEL: BERITA